Halaman

Jumat, 14 Desember 2012

Tuhan Yesus Mendengar Anda

" Dan inilah keberanian percaya* kita kepada-Nya, yaitu bahwa Ia mengabulkan doa kita,^ jikalau kita meminta sesuatu kepada-Nya menurut kehendak-Nya.
Dan jikalau kita tahu, bahwa Ia mengabulkan apa saja yang kita minta, maka kita juga tahu,** bahwa kita telah memperoleh segala sesuatu yang telah kita minta kepada-Nya.^^ (1Yohanes 5:14-15)
Pernahkah Anda berdoa lalu tiba2 mengalami gangguan perasaan bahwa Tuhan sama sekali tidak mendengarnya?


Itu telah terjadi pada kita semua. Kita dengan susah payah memanjatkan doa2 lama yang sama sambil berharap itu didengar dan ditengah curiga itu diabaikan. Tuhan tidak akan mendengar doa2 yang meragukan dan serakah. Dia telah berjanji hanya akan mendengar doa yg dipanjatkan "menurut kehendak-Nya". Bila Anda berdoa seperti itu, Anda akan tahu bahwa Anda "memperoleh" permohonan yg Anda inginkan dari Dia.


Bagaimana cara Anda menyiapkan suatu permohonan kuat yg sesuai dengan kehendak Tuhan? Pertama, Anda harus menggali Firman yg tertulis. Temukanlah ayat2 yg berlaku untuk situasi Anda dan jadikan itu landasan bagi permohonan Anda. 
Kata permohonan didefinisikan sebagai suatu permohonan resmi dan tertulis yang dialamatkan kepada seorang penguasa mengenai suatu hak atau anugerah tertentu. Dan itulah tepatnya suatu suatu permohonan yang Anda butuhkan bila Anda sedang berdoa mengenai sesuatu yang serius.
Kemudian berlututlah dan carilah keterangan dari Roh Kudus. Izinkanlah Dia membantu Anda mengembangkan permohonan Anda secara terperinci seperti ada tertulis di Firman "Demikian juga Roh membantu kita dalam kelemahan kita; sebab kita tidak tahu, bagaimana sebenarnya harus berdoa; tetapi Roh sendiri berdoa untuk kita kepada Allah dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan. Dan Allah yang menyelidiki hati nurani, mengetahui maksud Roh itu, yaitu bahwa Ia, sesuai dengan kehendak Allah, berdoa untuk orang-orang kudus." (Roma 8:26-27) Harapkanlah Tuhan mengungkapkan isi hati-Nya ke hati Anda. Tulislah dan buatlah permohonan tertulis yang resmi dengan menulis setiap ayat Alkitab yang Anda temui. Juga pada saat Anda mendengar Roh Kudus menjelaskan rinciannya, tulislah kesan-kesan dan gagasan-gagasan yang diberikan-Nya kepada Anda.
Dia ingin Anda mengetahui kehendak-Nya jadi, percayalah, Dia akan mendengar.
Amin.
kepada Allah Ef 2:18 
**  juga tahu, 1Yoh 5:18,19,20
^^  minta kepada-Nya. 1Raj 3:12

Minggu, 09 Desember 2012

Saling Mengasihi

" Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu. *Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya."^(Yohanes 15:12-13)

   Kasih adalah perintah pertama dan yang terutama yang diberikan Yesus kepada kita, sayangnya banyak orang percaya yang telah lalai untuk mematuhinya.
   Banyak orang percaya yang mengambil kutipan di ayat Alkitab yang menyebutkan nama Yesus 30 atau 50 kali sehar, namun mereka kasar dan tidak peka terhadap kebutuhan dari teman-teman dan keluarga mereka. Mereka sedemikian sibuk "melayani Tuhan" sehingga mereka tidak mempunyai waktu untuk melayani orang lain. Pertengkaran sering terjadi mengikuti mereka.
   Mungkin Anda telah diselamatkan 30 tahun; Anda mungkin berkata-kata dengan bahasa Roh sepanjang hari, tetapi jika Anda mempunyai perselisihan di hati Anda dan Anda tidak hidup menurut perintah kasih dari Yesus, maka hal-hal rohani merupakan kebodohan bagi Anda.
   Bila Anda dalam keadaan demikian, nama Yesus takkan berhasil. iman takkan berhasil karena Alkitab menyatakan bahwa iman bekerja oleh kasih. Malah sebenarnya tiada karunia Roh yang akan bekerja jika anda tidak mempunyai kasih. ( 1 Korintus 13)
   Mulailah mengasihi orang-orang disekitar Anda. Kasih adalah kuasa pendorong. Kuasa Tuhan takkan bekerja tanpa kasih. Itulah sebabnya banyak kita menyaksikan sedemikian banyak kegagalan kuasa atau kelemahan dalam tubuh Kristus. Maka mulai hari ini, Anda dan saya dapat mengubahkan kegagalan itu. Kita dapat memutuskan untuk mengijinkan Firman Tuhan tinggal dengan limpahnya dalam diri kita.Kita dapat menetapkan hati kita untuk terus memelihara perintah Yesus dan menyebut nama-Nya dengan penuh keyakina dan wibawa, dan terutama sekali kita dapat mulai saling mengasihi.
   Kuasa Tuhan akan kita saksikan mulai mengalir dalam kehidupan kita, dan Tuhan akan berkenan akan setiap pelayan yang kita jalani.
seperti ayat yang di atas di 1 Korintus 13:1-8 bacalah dan simaklah dengan baik baik-baik kemudian jadilah Firman Tuhan sebagai tuntunan kehidupan Anda.
*   Yohanes 15:17 Inilah perintah-Ku kepadamu: Kasihilah seorang akan yang lain. s "
     perintah baru Yoh 15:12; 1Yoh 2:7-11; 3:11 [Semua] 
       saling mengasihi; Im 19:18; 1Tes 4:9; 1Pet 1:22 [Semua] 
     saling mengasihi. Yoh 15:12; Ef 5:2; 1Yoh 4:10,11 [Semua]
Kej 44:33 Oleh sebab itu, baiklah hambamu ini tinggal menjadi budak i  tuanku menggantikan anak itu, j  dan biarlah anak itu pulang bersama-sama dengan saudara-saudaranya.
Yoh 10:11
Akulah w  gembala x  yang baik 2 . Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya; y 
Rm 5:7
Sebab tidak mudah seorang mau mati untuk orang yang benar--tetapi mungkin untuk orang yang baik ada orang yang berani mati--. 5:8 Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, v  ketika kita masih berdosa.  

Kamis, 06 Desember 2012

Supaya Kita Semua Menjadi Satu

" supaya mereka semua menjadi satu * , sama seperti Engkau, ya Bapa, di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau, **  agar mereka juga di dalam Kita, supaya dunia percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku.^^ (Yohanes 17:21)

    Sudah waktunya bagi kita untuk mulai memasuki satu kesatuan yang di doakan Yesus dalam Yohanes 17:21. Dan sudah waktunya bagi kita untuk saling berpegangan pada waktu senang maupun susah. Dan sudah waktunya kita menyadari bahwa kita saling membutuhkan di dalam pelayanan kepada Tuhan.
   Saya membutuhkan Iman Anda dan Anda juga membutuhkan iman Saya. Bersama-sama kita dapat menghadapi apa saja dan kita akan menang dalam Yesus.
   Mari kita buka Yohanes 3:34 (Sebab siapa yang diutus Allah, Dialah yang menyampaikan firman Allah, karena Allah mengaruniakan Roh-Nya dengan tidak terbatas.)  menyatakan bahwa bila kita semua berhimpun (unity) dalam kesatuan iman, maka kita akan memiliki "tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan kepenuhan Yesus."
   Bila tubuh Kristus berhimpun dan mulai berfungsi sebagai kesatuan, kita akan memiliki Roh Kudus dengan tidak terbatas- tepat seperti yang dimiliki oleh Yesus! Kita akan mulai menyaksikan Yesus dalam kepenuhan yang tidak pernah kita saksikan sebelumnya. Pada saat itulah dunia akan mengetahui bahwa Bapa mengutus Yesus.
   Bergabunglah dalam kesatuan pada hari ini. Mulai sekarang dengan berusaha setiap hari menyediakan diri bagi Allah untuk mendoakan orang-orang. Mulailah hari Anda dengan doa, "Roh Kudus, pakailah aku untuk mendoakan seseorang hari ini. Aku menawarkan kepada-Mu ukuran imanku."
   Begitu kita bergabung dalam iman, semua iblis dari neraka takkan sanggup mengalahkan kita. Kita akan berbaris menghadapi mereka dalam kepenuhan kuasa Yesus dan menutup zaman dengan kemenangan.
Buka Efesus 4:1-16 

* Nas : Yoh 17:21
Kesatuan yang didoakan Yesus bukanlah kesatuan organisasi tetapi kesatuan rohani yang berlandaskan: hidup di dalam Kristus (ayat Yoh 17:23); mengenal dan mengalami kasih Bapa dan persekutuan Kristus (ayat Yoh 17:26); perpisahan dari dunia (ayat Yoh 17:14-16); pengudusan dalam kebenaran (ayat Yoh 17:17,19); menerima dan mempercayai kebenaran Firman Allah (ayat Yoh 17:6,8,17); ketaatan kepada Firman (ayat Yoh 17:6); keinginan untuk membawa keselamatan kepada yang hilang (ayat Yoh 17:21,23). Bilamana salah satu dari faktor ini tidak ada, maka kesatuan yang didoakan Yesus tidak mungkin ada.
1) Yesus tidak berdoa supaya para pengikut-Nya "menjadi satu" (terjemahan bah. Indonesia), tetapi agar mereka "satu adanya". Bentuk yang dipakai dalam bahasa Yunani menunjuk pada suatu tindakan yang berkesinambungan: "terus-menerus bersatu", kesatuan yang berlandaskan kesamaan hubungan kepada Bapa dan Anak, dan karena memiliki sikap yang sama terhadap dunia, Firman Allah dan perlunya menjangkau mereka yang hilang (bd. 1Yoh 1:7).
2) Usaha untuk menciptakan suatu kesatuan buatan dengan mengadakan pertemuan, konferensi, atau organisasi yang rumit dapat mengakibatkan pertentangan terhadap kesatuan yang didoakan oleh Yesus. Yang dimaksudkan Yesus bukan sekedar pertemuan-pertemuan rohani yang dangkal dan asal-asalan saja. Yang didoakan adalah kesatuan hati, tujuan, pikiran, dan kehendak di dalam orang-orang yang mengabdi sungguh-sungguh kepada Kristus, Firman Allah, dan kesucian
(lihat cat. --> Ef 4:3).
[atau ref. Ef 4:3]
^ Yeremia 32:39 Aku akan memberi mereka satu o  hati dan satu tingkah langkah, sehingga mereka takut p  kepada-Ku sepanjang masa untuk kebaikan mereka dan anak-anak mereka yang datang kemudian. 
**  Yoh 10:38 tetapi jikalau Aku melakukannya dan kamu tidak mau percaya kepada-Ku, percayalah akan pekerjaan-pekerjaan itu, supaya kamu boleh mengetahui dan mengerti, bahwa Bapa di dalam Aku dan Aku di dalam Bapa. o "
Yoh 17:11
Dan Aku tidak ada lagi di dalam dunia, f  tetapi mereka masih ada di dalam dunia, dan Aku datang kepada-Mu. g  Ya Bapa yang kudus, peliharalah mereka dalam nama-Mu, yaitu nama-Mu yang telah Engkau berikan kepada-Ku, supaya mereka menjadi satu h  sama seperti Kita.
^^  mengutus Aku. Yoh 17:3,8,18,23,25; Yoh 3:17; [Lihat FULL. Yoh 3:17] [Semua]

Rabu, 05 Desember 2012

Mulailah menjalani Kehidupan Kasih

" Tetapi barangsiapa menuruti firman-Nya,* di dalam orang itu ^sungguh sudah sempurna kasih Allah; dengan itulah kita ketahui,# bahwa kita ada di dalam Dia. Barangsiapa mengatakan, bahwa ia ada di dalam Dia, ia wajib hidup sama seperti Kristus telah hidup.** (1 Yohanes 2:5-6)

   Tidak ada hal yang paling terpenting dari pada belajar mengasihi. Sebenarnya, kecermatan Anda menyempurnakan hidup kasih akan menentukan jumlah kehendak Tuhan yang sempurna yang dapat Anda capai. Di dalam Alkitab bagaimana mengajarkan kepada kita bahwa iman bekerja oleh kasih. Dan doa yang terkabul hampir mustahil terjadi bila seorang pemercaya melangkah keluar dari kasih dan menolak untuk mengampuni saudaranya.
    Tanpa kasih pemberian anda takkan berhasil. Berbicara dengan bahasa roh dan bernubuat takkan berhasil. Iman gagal dan pengetahuan tidak berfaedah. Semua kebenaran yang telah Anda pelajari dari firman Tuhan bekerja oleh kasih.
   Kitab 1 Korintus 13:4-8 melukiskan sebuah gambaran sempurna dari cara kasih berperilaku. Kasih itu sabar dan murah hati. Kasih tidak cemburu atau sombong. Kasih tidak berperilaku kasar atau serakah dan tidak mudah tersinggung. Kasih "menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.
   Anda seorang makhluk kasih. Tuhan telah menciptakan kembali roh Anda dalam citra kasih. Dan Dia telah mengurus Roh kasih-Nya untuk tinggal dalam diri Anda dan mengajar Anda cara Anda mengasihi seperti Dia mengasihi. Anda dapat menghayati kehidupan kasih. Mulailah hari ini Anda melakukan yang sesuai kehendak Allah.
Lebih mendalami Anda dapat membaca di 1 Korintus 13:1-13 
Yohanes 14:15 "Jikalau kamu mengasihi Aku, kamu akan menuruti segala perintah-Ku.
1 Yohanes 4:12 Tidak ada seorangpun yang pernah melihat Allah. Jika kita saling mengasihi, Allah tetap di dalam kita, dan kasih-Nya sempurna di dalam kita.
1 Yohanes 2:3 Dan inilah tandanya, bahwa kita mengenal Allah, yaitu jikalau kita menuruti perintah-perintah-Nya.
**  Matius 11:29 Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan.
  


Selasa, 04 Desember 2012

Katakan dihati Memberi itu Anugerah

" Maka sekarang, sama seperti kamu kaya dalam segala sesuatu, * --dalam iman, dalam perkataan, dalam pengetahuan, dalam kesungguhan untuk membantu, dan dalam kasihmu terhadap kami--demikianlah juga hendaknya kamu kaya dalam pelayanan kasih ini." (2 Korintus 8:7)

   Bagaimana cara Anda memberi kepada Tuhan? Apakah Anda hanya menaruh sedikit di persembahan di gereja tanpa banyak berpikir? Ataukah Anda hanya menuliskan sebuah cek kepada Tuhan pada setiap tanggal 1 di awal bulan.
   Yang perlu Anda pikirkan adalah bagaimana cara Anda memberi itu semua diperhatikan oleh Tuhan. Dia peduli mengenai persembahan yang diberikan.
   Dalam kitab Maleakhi, misalnya, Tuhan menolak menerima persembahan umat Israel. Mereka membawa hewan-hewan yang cacat, anak-anak lembu buta dan terluka yang tidak bermanfaat bagi mereka, dan Tuhan mengatakan bahwa hal tersebut menyakiti hati-Nya. Dia berkata kepada mereka "Kamu tidak menaruh hormat kepada-Ku, maka Aku takkan menerima persembahanmu".
   Banyak orang pada hari ini tidak menaruh hormat kepada Tuhan pada saat persembahan. Umat menanti pengkhotbah menghardik mereka dengan keras sampai mereka merasa bersalah lalu merogoh saku mereka untuk mengeluarkan uang.
   Jika kita ingin Tuhan dipuaskan dengan persembahan kita, kita akan berbuat seperti yang ditulis Rasul Paulus dalam 2 Korintus 8:7. Kita harus belajar unggul dalam anugerah memberi. Kita harus belajar memberi dengan Iman dan Hormat dalam penyembahan.
   Dikala Pundi-pundi persembahan diedarkan, jangan hanya sekedar menaruh uang dengan ceroboh kedalamnya. Bersikaplah serius, bertekadlah untuk mematuhi Tuhan. Sembahlah Dia melalui pemberian Anda dan bersyukurlah. Dia akan berbuat lebih daripada sekedar menerimanya. Dia akan membuka tingkap atau jendela berkat bagi Anda.
Baca tuntunan Tuhan di Maleakhi 1:1-14
* 2 Korintus 9:8 Dan Allah sanggup melimpahkan segala kasih karunia kepada kamu, supaya kamu senantiasa berkecukupan di dalam segala sesuatu dan malah berkelebihan di dalam pelbagai kebajikan. 
^ Roma 15:14 Saudara-saudaraku, aku sendiri memang yakin tentang kamu, bahwa kamu juga telah penuh dengan kebaikan dan dengan segala pengetahuan dan sanggup untuk saling menasihati.
 1 Korintus 1:5 Sebab di dalam Dia kamu telah menjadi kaya dalam segala hal: dalam segala macam perkataan dan segala macam pengetahuan,
1 Korintus 12:8
Sebab kepada yang seorang Roh memberikan karunia untuk berkata-kata dengan hikmat, dan kepada yang tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna
1 Korintus 14:6
Jadi, saudara-saudara, jika aku datang kepadamu dan berkata-kata dengan bahasa roh, apakah gunanya itu bagimu, jika aku tidak menyampaikan kepadamu penyataan Allah atau pengetahuan atau nubuat atau pengajaran? lain Roh yang sama memberikan karunia berkata-kata dengan pengetahuan. 
1 Korintus 13:1 Sekalipun aku dapat berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing.  

1 Korintus 13:2 Sekalipun aku mempunyai karunia untuk bernubuat dan aku mengetahui segala rahasia dan memiliki seluruh pengetahuan; dan sekalipun aku memiliki iman yang sempurna untuk memindahkan gunung,

Senin, 03 Desember 2012

Ucapkan Terima Kasih Kepada Tuhan

" Mengucap syukurlah dalam segala hal, * sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu." (1 Tesalonika 5:18)

   Dalam ayat ini jelas sekali Anda diajarkan untuk selalu mengucap syukur dalam segala hal, bukannya untuk segala hal. Bila tragedi atau godaan menimpa, kita tidak disuruh mengucap syukur kepada Tuhan untuk hal-hal itu. Tuhan bukanlah sumber atau penyebab dari hal-hal tersebut, Dialah Pribadi yang menyediakan jalan keluar kepada kita dari semua hal itu. Dan untuk itulah kita mengucap syukur kepada-Nya.
   Bila Anda telah banyak membaca isi Alkitab, Anda akan mendapati bahwa Yesus tidak pernah mengucap syukur untuk sakit atau kematian. Sebaliknya, ketika Dia menghadapi kedua hal tersebut, tanggapan-Nya, ialah mengalahkannya dengan kuasa Tuhan. Jadi ucapkanlah syuker seperti yang dilakukan Yesus, bukan untuk kegiatan iblis, melainkan untuk kemenangan yang telah diberikan Tuhan kepada Anda untuk mengatasi hal-hal tersebut.
   Bacaan yang perlu Anda kupas di Alkitab di Yohanes 11:1-48
* 5:20 Ucaplah syukur senantiasa atas segala sesuatu dalam nama Tuhan kita Yesus Kristus kepada Allah dan Bapa kita

Hindari dari Kegagalan yang lebih Besar

" Sebab itu kukatakan dan kutegaskan ini kepadamu di dalam Tuhan: Jangan hidup lagi * sama seperti orang-orang yang tidak mengenal Allah dengan pikirannya ^ yang sia-sia dan pengertiannya **  yang gelap, jauh dari hidup persekutuan dengan Allah,^^ karena kebodohan yang ada di dalam mereka dan karena kedegilan hati***mereka. Perasaan ^^^ mereka telah tumpul, sehingga mereka menyerahkan diri****  kepada hawa nafsu ^^^^ dan mengerjakan dengan serakah segala macam kecemaran." (efesus 4:17-19)
Ada siasat licik yang sedang digunakan iblis untuk mengendalikan hidup kita. Dlam Alkitab menyebutkan kecemaran dan itu berarti "tidak mempunyai pengekangan".
   Kecemaran adalah sebagai ketidaksusilaan yang ekstrem, itu dimulai dengan hanya beberapa pikiran yang tampaknya tidak bermasalah. Lama kelamaan pikiran itu berkembang tsecara terus menerus sampai mulai menghasilkan dosa yang berbahaya.
   Dalam kehidupan kita sehari-hari kita bisa melihat contoh nyata yaitu : bahwa ada beberapa orang tua baik itu Ayahnya atau Ibunya seringkali memarahi anak-anaknya dengan memaki memakai kata-kata yang tidak pantas dan seringkali dibarengi dengan pukulan baik itu berupa tangan, maupun dengan benda tertentu contoh sapu, ikat pinggang, atau rotan dan lai sebagainya untuk pelampiasan kemarahan orangtua.
Ketika hal tersebut berlangsung yang terjadi adalah, sesuatu yang jahat menyusup kedalam pemikiran yang dapat mempengaruhi jiwa pihak orangtua. Sehingga pihak orangtua merasa berhak melakukan hal tersebut yang pada kenyataannya adalah karena dipengaruhi oleh iblis yang sedang bekerja di kedagingan mereka, dan itu membawa dampak psikologis bagi sang anak yang akan membawa dampak pada kebencian, kemarahan, serta rasa dendam terhadap orangtua mereka.
   Jangan biarkan iblis menggunakan siasat kecemaran dalam pikiran dan hati Anda. bertekadlah dalam pikiran dan hati Anda mulai hari ini untuk secepat mungkin mematuhi Tuhan dalam hal-hal kecil. Hindarilah kegagalan yang lebih besar dengan berjalan dalam Roh-Nya setiap kali hanya dengan mengayunkan sebuah langkah kecil, maka kemenangan-kemenangan besar akan Anda raih.
   Baca ayat selanjutnya di Efesus 4:22-31
Sebagai tanda yang ada di nats diatas Anda dapat membukanya di:
 * Efesus 2 : 2
^ Roma 1 :21
** Ulangan 29 : 4 dan Roma 1 :21
^^ Efesus 2 : 2*** 2 Korintus 3 : 14
^^^  1 Timotius 4 :2
**** Roma 1 : 24 
^^^^ Kolose 3 : 5 dan 1 Petrus 4 : 3