“Namun
semakin keras ia berseru: "Anak Daud, kasihanilah aku!" (Lukas 18:39)
Mungkin
malam ini kita sedang sedih, karena merasa hari inisebagai hari yang penuh
kegagalan. Kegagalan itu biasa. Namun, jika tidak mau bangkit itu yang luar biasa,
karena meremehkan diri sendiri yang punya kekuatan. Untuk itu, mari kita siap
dan berani untuk menghadapi saat harus
gagal. Karena setelah itu, pasti ada jalan untuk sukses. Ingatlah, dengan
adanya kegagalan, justru membuat semakin kuat dan bergairah pada kesuksesan.
Apalagi, tidak ada waktu untuk meratapi dan menyesali kegagalan!
Memang
dengan membaca isi pesan ini mungkin Anda bisa saja kesal dan bergumam, bahwa
ini semua teori. Namun, percayakah Anda akan kedahsyatan Tuhan saat menyangkut
iman seseorang yang besar.
Penyembuhan
orang buta di Yerikho menunjukkan bahwa pengakuan iman yang benar membuka mata
orang untuk mengenali pribadi Yesus sebagai penyembuh yang benar. Kendati
hambatan datang dari orang sekelilingnya, si buta tidak mundur menyerukan nama
Yesus dan memohon kasih kerahiman-Nya. Akhirnya, ia mampu melihat dan menjadi
murid dengan mengikuti Yesus. Menjadi murid Yesus tampaknya tak perlu melihat
secara benar, menyerukan nama-Nya dalam kehidupan, dan akhirnya mengikuti jalan
yang ditempuh-Nya. Hanya dengan demikian, kita bisa memuliakan Allah
sebagaimana mestinya. Kita pun bisa berperan sebagai orang beriman yang membuka
kesempatan dan kemungkinan bagi orang lain untuk bertemu dengan Yesus, bukan
melarang melainkan agar orang lebih
mudah merasakan kasih karunia Allah.
Kita
membaca kisah iman seseorang yang akhirnya membuatnya berdiri dari kegagalan
hidupnya. Ia yang dulu hanya pengemis dan buta dan termasuk golongan orang
gagal, karena iman. Usaha dan tekad yang bulat ia bisa bangkit dari
keterpurukan hidup. Malam ini, apakah kita lebih suka menutup pintu hati ini?
Maukah membulatkan tekad untuk bangkit demi kehidupan kita yang lebih baik
bersama-Nya? Mari kita ambil pilihan terbaik. Dan pagi kita datang ke rumah-Nya
untuk merasakan hadirat-Nya dan Anda akan di berkati oleh Firman-Nya.
Tuhan
sanggup mengubahkan hidup kita jika kita beriman dan berusaha sungguh-sungguh.
Amin.
Tuhan
Yesus memberkati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar